Ini Baru Kata-kata Mutiara !!!, Ucapan para Pemimpin Islam

“Jika engkau hendak memutus hubungan persaudaraan dengan saudaramu, maka simpanlah untuknya sisa kecintaan hatimu terhadapnya. Barangkali, suatu hari nanti engkau akan kembali menjalin hubungan (persaudaraan) dengannya"
(Imam Ali a.s)

"Bukan pemberani orang yang berbohong dan tak akan tenang orang yang dengki....Orang dengki selalu resah akan banyak menyesal dan banyak kesalahan.....selalu sakit walaupun fiziknya sihat"
(Imam Ali a.s)

 "Ketahuilah, bahwasanya dunia ini pergi menjauh sedang akhirat semakin mendekat"
(Imam Ali a.s)

"Kebaikan bukanlah ketika engkau memiliki lebih banyak kekayaan dan anak2. Kebaikan ialah ketika ilmumu bertambah".  
Imam Ali AS

Perbuatan buruk yang menjadikanmu bersedih karenanya lebih baik di sisi Allah dari pada perbutan baik yang membuatmu bangga
Imam.Ali.as


Diantara amal kebajikan yang paling utama adalah; berderma di saat susah, bertindak benar ketika sedang marah, dan memberi maaf ketika mampu untuk menghukum
(Imam Ali as)

”Jangan sekali-kali merasa kesepian diatas jalan kebenaran karena sedikitnya orang yang berada disana, Barangsiapa yang berjalan diatas jalur yang benar PASTI SAMPAI TUJUAN”.
(Imam Ali as)

"Barang siapa telah memperbaiki hubungannya dengan Allah, maka Ia akan memperbaiki hubungannya dengan orang lain, dan barang siapa telah memperbaiki urusan akhiratnya, maka Ia akan memperbaiki urusan dunianya"
(Imam Ali a.s)

"Bukan pemberani orang yang berbohong dan tak akan tenang orang yang dengki....Orang dengki selalu resah, akan banyak menyesal dan banyak kesalahan.....selalu sakit walaupun fisiknya sehat"
(Amirul Mukminin Ali a.s)


"Sesungguhnya seorang hamba mempunyai tempat dan kedudukannya sendiri dalam pandangan Allah yang tidak dicapainya melalui amal perbuatannya. Lalu Allah mengujinya dalam penderitaan fisik dalam kehidupan dan dalam persoalan berhubungan dengan keluarga. Setelah itu melalui kesabaran dia mencapai kedudukan itu"  
 (Imam Ja'far Shadiq a.s)

 "Jika Anda ingin menjadi bersama golongan saudara-saudaraku dan sahabatku yang beriman, Anda harus mempersiapkan diri Anda terhadap kebencian dan dendam orang banyak, jika tidak maka Anda bukan golongan Kami"
(Imam Ja'far Asshadiq as)

“Aku mencari cahaya hatiku. Aku dapatkan itu dalam tafakur dan tangisan.”
(Imam Shadiq as)

"Keadilan adalah air termanis yang mungkin mencapai lidah-lidah orang yang dahaga. Keadilan itu luas, kendatipun ia sedikit kala dibagi bagikan"
(Imam Ja'far Shadiq a.s)

"Tertipulah yang melakukan tiga perkara: membenarkan apa yang tak terjadi, mengandalkan orang yang tak dipercayai, dan menghasratkan apa yang tak dimiliki."
(Imam Shadiq as)

Doa Rasulullah SAW atas pernikahan Ali dan Fatimah: "Wahai Tuhanku! Berkatilah keduanya, sucikan keturunannya dan anugerahkan kepada mereka kunci-kunci kemurahan-Mu, khazanah hikmah dan ilmu-Mu; dan jadikan keduanya sumber rahmat dan kedamaian bagi umat."
~ Met Hari Pernikahan Imam Ali dan Bunda Zahra SA 1 Dzulhijjah 1433 H

"Mereka tunduk dan bahkan sujud hatinya dihadapan manusia lain yang diangankan memiliki kekayaan atau mampu memenuhi angan kepentingan dirinya, untuk mendapatkan keinginan dirinya terkadang tak segan menjadi hina sebab memasabodohkan kehormatan dan kekesatriaan , begitu ia melihat ada kemungkinan mendapatkan keinginannya maka ia serta merta tunduk dan patuh kepada orang . Budak hawa nafsu mengenakan belenggu khayal nafsiyahnya ,jika dengan kata2 ia gambarkan dirinya sebagai terhormat atau bahkan suci maka itu hanyalah muslihat semata sebab perbuatan dan keadaan hatinya bertentangan dengan pernyataannya. WATAK BUDAK inilah yang selalu menyebabkan penderitaan ,kehinaan dan kesulitan bagi manusia. Orientasi hidup kesehariannya hanya berkisar antara memuaskan kebutuhan perut dan dibawah perut serta SECUIL nama dimata Makhluq. Tak ada kehormatan dimata nya selain yang TERHORMAT menurut keinginan dirinya yang telah terlebih dulu tunduk terhadap keinginan hawa nafsunya"
Ayatullah Ruhullah Sayyid Ali Khomaini QS

Jiwa tanpa cinta dan hati tanpa kasih, hanya hadirkan getir
Lihatlah kebersamaan udara dan tanah berdebu ini
(Sayyid Mulla Sadra)

"Kebaikan itu seperti adanya hujan yang turun dimanapun,baik ditanah kebun yang subur maupun ditempat yang kotor (tempat sampah)"
(Imam Hussein a.s)

"Ayat-ayat alquran adalah harta, dan setiap kali membuka harta, sangat di harapkan bahwa kalian melihat apa yg ada di dalamnya"
(Imam Ali Zainal Abidin as)

"Jangan risau dengan nikmat nikmat yang belum kita miliki, tapi risaukanlah dengan nikmat yang belum kita syukuri, terkadang Tuhan memberi nikmat melalui masalah dan memberi masalah melalui nikmat"
(Imam Ali bin Abi Thalib AS)


"Jika kau penuh kasih sayang, orang-orang akan menuduh bahwa ada niat-niat tersembunyi padamu. Tapi Tetaplah penuh kasih sayang. Jika kau baik, orang-orang akan menipumu. Tapi tetaplah baik. Ketika kebaikanmu dilupakan orang, tetaplah berbuat kebajikan.
Berikanlah yg terbaik pada dunia ini meskipun itu tak cukup. Pada akhirnya akan kau lihat. Semuanya adalah tentang kau dan Tuhanmu, bukan antara kau dan orang-orang"
(Dr. Ali Syariati)

Imam Ali bin a.s berpesan kepada Kumail bin Ziyad: "Tenanglah, jangan berambisi untuk ingin dikenal, sembunyikanlah kepribadianmu jangan sampai disebut-sebut di depan orang lain. Belajarlah niscaya engkau akan mengetahui dan diamlah niscaya engkau akan selamat. Tidak buruk bagimu jika Allah telah memahamkan agama-Nya kepadamu meskipun engkau tidak mengenal orang lain dan ia juga tidak mengenalmu"

"Jika kamu mendengar sebuah ucapan dari (mulut) seorang muslim, maka tafsirkanlah dengan penafsiran terbaik yang ada dalam benakmu. Jika kamu tidak dapat menemukan penafsiran (yang terbaik) untuk itu, maka salahkanlah dirimu sendiri."
(Imam Ash-Shâdiq as.)

"Memindahkan gunung lebih ringan daripada memindahkan hati dari tempatnya".
(Imam Ja'far Shadiq as)



Kalau manfaat, jangan lupa dishare...
Artikel Ini Baru Kata-kata Mutiara !!!, Ucapan para Pemimpin Islam ini Anda baca di webeson.blogspot.com Jika Anda merasa artikel ini bermanfaat, jangan lupa kasih komentar.

Terimakasih atas kunjungan Anda. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar. Silahkan baca Posting Meranik Lainnya di bawah ini dan jangan lupa berkunjung kembali
Flag Counter

  ©webeson - All Rights Reserved.

Template by Dicas Blogger | Top